Manfaat Leunca Untuk Kesehatan Tubuh

Manfaat Leunca Untuk Kesehatan - Selamat datang kembali para pembaca setia artikel di situs resmi kami. Dalam kesmpatan kali ini kami akan sedikit mengulas dan memberika informasi tentang manfaat leunca untuk kesehatan tubuh. Mungkin siapa yang tak kenal dengan leunca ini? Apalagi buat anda warga jawa barat, buah ini pasti sudah tidak asing lagi bagi para penggemar masakan sunda dan lalapan. Meski rasanya pahit, namun apabila dimakan dicolekan ke sambal rasanya memang sungguh mengoyang lidah. Namun ternyata bukan hanya selalu dijadikan lalapan, leunca ini banyak manfaat nya loh, apalgi untuk kesehatan, tidak percaya? Mari simak pembahasanya berikut ini.

10 Manfaat Leunca Untuk Kesehatan Tubuh




Leunca (Solanum Nigrum L) merupakan tumbuhan dari suku terung-terungan (Solananceae) yang berasal dari Eropa dan Asia Barat, kemudian menyebar ke Amerika, Autralia, Malaysia dan Indonesia. Leunca memiliki nama lain Ranti (bahasa Jawa),  bobose (ternate) dan black nightshade (Eropa). Tanaman Leunca dapat tumbuh tinggi hingga mencapai 120 cm. Tanaman Leunca memiliki ciri-ciri batang yang tidak berkayu dan ditutupi bulu halus, begitu pula dengan daunnya. Panjang daun tumbuhan Leunca dapat mencapai 7 cm dan lebar 5 cm. Buah Leunca biasanya berdiameter kurang lebih satu cm.

Berikut Kandungan Yang Terdapat Pada Leunca

Meskipun buah Leunca hanya berukuran kecil, namun Leunca memiliki nilai gizi yang tinggi. buah Leunca juga memiliki kandungan nutrisi seperti Kalsium, Solasodin, Samak, saponin, Antropin, Diosgenin, Titogenun, Minyak Semak dan Zat Semak. Zat-zat tersebut sangat berguna bagi kesehatan tubuh manusia. Sehingga tidak heran Leunca menjadi favorit diantara penggemar dikarenakan selain dapat dijadikan sebagai salah satu sayur, Leunca juga memiliki banyak khasiat.

Selain kandungan gizi di atas, berikut merupakan daftar gizi yang terdapat dalam daun Leunca.

Kandungan Gizi Leunca  Jumlah

Kalori                          45 kal
Protein                          4,7 gram
Lemak                          0,5 gram
Karbohidrat                  8,1
Kalsium                          210 mg
Fosfor                          80 gram
Besi                                  6,1 mg
Vitamin A                  1.900 SI
Vitamin B1                  0,14 mg
Vitamin C                  40 mg


Berikut Manfaat Leunca Untuk Kesehatan

1. Sebagai Alat Kontrasepsi Pria

Manfaat lain dari Leunca yang tidak kalah mencengangkan adalah Leunca dapat dijadikan sebagai alat kontrasepsi alami bagi pria. Dengan mengkonsumsi Leunca, produksi sperma dan tingkat kesuburan seorang pria dapat berkurang.

2. Meringankan Sakit Pinggang

Selain beberapa manfaat di atas, Leunca juga dapat meringankan nyeri sakit pinggang, pegal linu, otot dan pinggang kaku serta encok. Bagi Anda penderita rematik, Leunca ternyata juga dapat menyembuhkan rematik dan gejala-gejala yang disebabkan. Seperti di negara Nigeria, Leuca digunakan sebagai obat tradisional yang digunakan untuk mengurangi serangan rematik tertentu bahkan mengobati asam urat.

3. Sebagai Anti Kanker

Kanker merupakan pernyakit yang ditakuti oleh banyak orang. Terkadang penyembuhannya pun membutuhkan waktu yang lama. Nah, manfaat Leunca ini dapat berguna sebagai pencegah kanker dikarenakan mempunyai sifat anti-kanker yang berkemampuan untuk mencegah dan menyembuhkan kanker. Buah Leunca mengandung senyawa solasonine, solasodine, solamargine, dan solanine yang menghambat pertumbuhan sel-sel kanker yang tidak terkendali. Senyawa solasodine mempunyai efek untuk menghilangkan rasa sakit, menurunkan panas, anti radang dan anti shok. Senyawa Solamargine dan solasonine mempunyai efekk antibakteri, sedangkan senyawa solanine sebagai antimitosis. Senyawa-senyawa tersebut dapat mengatasi gangguan kanker seperti kanker payudara, leher rahim, lambung dan saluran pernafasan.

4. Sebagai Diuretik

Gangguan saluran kemih merupakan penyakit yang dapat menjangkit siapa saja tanpa kenal usia maupun jenis kelamin. Apabila Anda mengalami gangguan tersebut, Anda dapat memanfaatkan Leunca sebagai obat tradisional selain sebagai lalapan. Hal ini dikarenakan Leunca memiliki sifat diuretik yang berfungsi untuk meluruhkan dan melancarkan saluran kemih. Leunca juga dimanfaatkan untuk mengobati infeksi saluran kemih. Infeksi saluran kemih ini kebanyakan menyerang wanita, karena uretra wanita lebih rentan terhadap kontaminasi bakteri. Gejala yang sering timbul adalah perasaan yang selalu ingin buang air kecil, terasa sakit dengan kram kandung kemih dan terasa gatal atau panas ketika buang air seni.

5. Penurun Demam

Apabila Anda sedang mengalami demam namun tidak ingin ingin meminum obat penurun demam, barangkali Anda dapat memakan Leunca selain mengompres tubuh Anda. Hal ini dikarenakan Leunca memiliki sifat antipretik yaitu menyekukkan dan menurunkan demam.

6. Anti Inflamasi 

Tidak dapat dipungkiri bahwasanya terkadang tubuh kita rentan terhadap segala jenis peradangan. Namun bagi Anda penggemar Leunca, hal ini tidak perlu dikhawatirkan karena Leunca juga memiliki sifat anti inflamasi yang baik untuk mengobati peradangan. Bahkan di China, Leunca juga sudah populer digunakan untuk mengurangi radang ginjal.

7. Mencegah Hipertensi

Apabila Anda memiliki resiko tekanan darah tinggi, lebih baik Anda juga sering-sering mengkonsumsi Leunca. Selain cocok untuk lalapan, Leunca juga memiliki manfaat lain untuk mencegah hipertensi atau tekanan darah tinggi.

8. Mengobati Penyakit Kulit

Dari segi kesehatan kulit, Leunca juga dapat mengobati beberapa penyakit kulit seperti herves, borok dsb.  Leunca juga dapat mengobati campak maupun cacar air.

9. Mengobati Mata Kering

Meskipun Leunca hanya dijadikan sebagai makanan pendamping di Indonesia, namun Leunca dapat menmbantu mengatasi mata kering apabila dimakan dalam porsi yang secukupnya setiap hari. Mata kering akan menjadi lebih sehat apabila memakan Leunca dengan rutin.

10. Mempercepat Penyembuhan Luka

Apabila anda sedang terluka. Anda bisa manfaatkan leunca untuk membantu percepatan proses penyembuhan luka. Sehingga Anda tidak lagi merasa khawatirs luka tak kering-kering.

Mungkin itulah beberapa pembahasan dan informasi yang bisa kami sampaikan mengenai Manfaat leunca untuk kesehatan tubuh. Semoga dengan adanya artikel ini bisa bermanfaat bagi anda. Terimakasih sudah selalu setia membaca artikel kami.

Manfaat Leunca Untuk Kesehatan Tubuh Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 comments:

Post a Comment

Bolehkah Ibu Hamil Memakan Rambutan?

Bolehkah Ibu Hamil Memakan Rambutan?  - Selamat datang kembali disitus resmi kami. Dalam kesempatan kali ini kami akan sedikit memberikan i...